Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Romahurmuziy: Agama dan Politik Ibarat Saudara Kembar

sumber berita , 27-03-2017

Ketua Umum PPP Romahurmuziy menyatakan politik dan agama tidak dapat dipisahkan. Pasalnya, agama adalah landasan berpolitik.

"Agama dan politik ibarat saudara kembar. Dimana agama adalah landasan atau pondasi dan kekuasaan adalah penjaga agama," kata Ketua Umum PPP, M Romahurmuziy dalam keterangan pers, Senin (27/3/2017).

Pria yang akrab disapa Romy itu mengingatkan agama yang tidak dijaga oleh politik, kemungkinan besar akan hilang dan dicuri oleh kelompok anti agama. Sementara politik yang tidak dilandasi agama, akan berjalan tersesat dan hanya maju di urusan keduniaan.

"Gerakan untuk menghilangkan agama dari politik, perlahan-lahan mulai bangkit lagi di Indonesia. Untuk itu, kita harus bersama-sama menyadarkan mereka bahwa agama adalah sebuah sistem yang menuntun ke arah kebaikan," kata Romy.

Romy menuturkan agama tidak pernah mengajarkan kejelekan sehingga tidak sepantasnya untuk dijauhi. Pemimpin yang tidak memiliki bekal ilmu agama, kata Romy, akan tersesat dalam menjalankan perpolitikan.

"Sampai-sampai ada yang mengatakan, jangan bawa-bawa agama dalam politik. Saya ingin mengatakan, ini terjadi karena terbatasnya pemahaman tentang agama," kata Romy.

Romy menuturkan Allah SWT memang tidak perlu dibawa-bawa dalam kampanye. Karena, Allah dan agama justru melandasi kampanye.

"Allah dan agama menjadi dasar bagi PPP untuk bergerak dan bertindak. Selain itu, Allah dan agama menjadi sasaran dan tujuan dalam menegakkan NKRI," kata Romy.

Diposting 27-03-2017.

Dia dalam berita ini...

M. Romahurmuziy

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Tengah VII