Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Kesiapan Jokowi Mengikuti Pilpres Telah Terpenuhi

Isu: Pilpres 2024,

sumber berita , 01-08-2018

EKRETARIS Jenderal DPP Partai NasDem Jhonny G Plate mengaku, partai yang ada di dalam koalisi Joko Widodo semakin solid menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

Menurutnya, kaolisi telah terbentuk, calon presiden pun telah devinitif. Termasuk kerangka dasar misi dan visi telah rampung.

Bahkan satu nama calon pendamping Jokowi pun telah dikantongi dan tinggal menunggu pengumuman.

"Yang pasti empat faktor terkait pilpres sudah terpenuhi. Jadi tinggal pendaftaran di KPU saja," terang Jhonny kepada Media Indonesia di Jakarta Rabu (1/8).

Terkait hal itu kemudian, lanjut Ketua Fraksi NasDem DPR RI itu, seluruh sekjen yang ikut dalam pertemuan bersama Jokowi di Istana Negara Bogor, Jawa Barat, Selasa (31/7) malam, diminta agar melakukan koordinasi agar nanti pada pendaftaran pasangan calon di KPU bisa sesuai dengan kaidah atau syarat yang sudah jelas tertuang pada Peraturan KPU terkait pilpres.

"Pendaftaran itu kan soal administrasi," ungkap Jhonny.

Anggota Komisi XI itu mengaku, semua keputusan termasuk pendaftaran menaksir deskresi Jokowi. Uang tentunya disesuaikan dengan kesibukannya sebagai pemimpin negara saat ini

"Deskresinya kami serahkan kepada Pak Jokowi. Lalu apakah sebelum dia mendaftar kemudian mau mengumumkan cawapresnya kepada publik itu juga menjadi deskresi Pak Jokowi," tegas Jhonny.

Oleh karena itu, semua pihak diminta untuk menunggu keputusan yang akan disampaikan Jokowi dalam waktu dekat.

Pasalnya, pengumuman nama itu tentunya mengingat pertimbangan waktu, strategi, dan lainnya.

"Yang pasti tinggal mendaftar saja. Makanya semua pihak diminta bersabar," ujarnya.

Jhonny menambahkan, pada kesempatan pertemuan itu juga Jokowi memberi arahan agar partai yang ada bisa menjaga silaturahmi.

Di mana berkontestasi, namun tetap menjaga suhu politik sehingga bisa dingin dan menunjukan bahwa politik ini dijalankan dengan riang gembira serta jangan berselisih atau sampai bermusuhan.

"Mari kita meriahkan. Jangan diisi dengan fitnah, hoax, dan ekploitasi sara sehingga dapat menganggu aktivitas sosial masyarakat. Politik ini bawalah dengan riang gembira," tandas Jhonny.

Diposting 02-08-2018.

Dia dalam berita ini...

Johnny G.Plate

Anggota DPR-RI 2014
Nusa Tenggara Timur I