Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Komisi I DPR Tak Persoalkan Prabowo yang Tolak Ambil Gaji Menhan

Ketua Komisi I DPR RI tak mempersoalkan sikap Prabowo Subianto yang memilih tidak mengambil gajinya sebagai Menteri Pertahanan. Ketua Komisi yang membidangi Pertahanan, Intelijen, Luar Negeri dan Komunikasi itu menganggap sikap Prabowo sah-sah saja selama tak melanggar aturan.

"Saya rasa selama tidak ada aturan yang dilanggar tidak masalah," kata Ketua Komisi I DPR, Meutya Hafid, kepada wartawan, Rabu (30/10/2019).

Politisi Golkar itu mengatakan, Komisi I akan fokus mengawasi kinerja Prabowo sebagai menteri. Dia juga tak berkomentar lebih lanjut soal penggunaan gaji dan fasilitas lain bagi para menteri.

"Yang komisi I awasi nanti fokus kepada kinerjanya. Semoga membawa harapan baik untuk pertahanan nasional," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Prabowo Subianto memilih tidak memakai fasilitas negara, yakni mobil dinas, dalam kegiatan sehari-harinya sebagai Menteri Pertahanan. Ternyata, Prabowo juga tak akan mengambil gajinya sebagai Menteri Pertahanan.

Hal itu disampaikan Dahnil Anzar Simanjuntak, yang merupakan juru bicara pribadi Prabowo Subianto. Dahnil memberikan penjelasan itu di Twitter, terkhusus untuk wartawan.

"Saya ingin mengkonfirmasikan kepada sobat semua khususnya sobat pewarta terkait dengan informasi yang menyatakan Pak Prabowo tidak akan mengambil gajinya sebagai Menteri di Kemhan RI adalah benar," kata juru bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak, dalam cuitannya, Rabu (30/10/2019).

"Sejak awal beliau masuk politik, berkomitmen untuk mengabdi bagi kepentingan bangsa dan negara," imbuhnya.

Diposting 31-10-2019.

Dia dalam berita ini...

Meutya Hafid

Anggota DPR-RI 2019-2024
Sumatera Utara 1