Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Usulkan Pansus Hak Angket Jiwasraya, Demokrat Akui Banyak Rintangan

sumber berita , 24-02-2020

Fraksi Partai Demokrat dan PKS masih terus berupaya mengusulkan pansus hak angket Jiwasraya. Namun, Partai Demokrat pasrah jika usulan tersebut tidak disetujui DPR dalam rapat paripurna yang merupakan forum tertinggi dalam pengambilan keputusan di parlemen.

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan, sampai sekarang hanya dua fraksi yang mengusulkan pansus Jiwasraya. ”Kalau proses ini dilanjutkan ke paripurna, tentu kami tahu, pasti ini akan berbeda. Tetapi, inilah demokrasi,” terang dia.

Dia sangat menyadari bahwa secara politis, pengusulan hak angket mengalami banyak rintangan. Jika nanti pengambilan keputusan di rapat paripurna dilakukan dengan mekanisme voting, sangat mungkin pansus Jiwasraya tidak terwujud. Menurut dia, peng ambilan keputusan melalui voting juga merupakan demokrasi.

Syarief sangat menghargai proses demokrasi Indonesia yang telah berkembang dengan baik selama ini. Partai Demokrat dan PKS sangat menghormati proses yang ada di DPR. ”Jadi, mari kita sama-sama ting katkan proses demokrasi. Semua proses harus dihormati,” tutur dia.

Suami artis Inggrid Kansil itu mengatakan, jangan sampai usulan pansus Jiwasraya yang diajukan oleh Demokrat dan PKS mencederai demokrasi. Pihaknya menghormati Panja Jiwasraya yang sekarang berjalan. ”Mari kita pelihara demokrasi ini demi kepentingan bangsa dan negara ke depan,” terang wakil ketua MPR itu.

Anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP Masinton Pasaribu mengatakan, mayoritas fraksi di DPR mendukung panja yang ada di tiga komisi, yaitu komisi III, VI, dan XI. Semua panja sedang bekerja sesuai kewenangan masing-masing. ”Kami di komisi III fokus pada sisi penegakan hukumnya,” papar dia kemarin.

Lebih baik, papar dia, semua pihak mendukung panja yang sudah melakukan tugasnya dengan memanggil berbagai pihak terkait. Komisi III sudah beberapa kali meminta penjelasan Kejaksaan Agung yang menangani kasus gagal bayar PT Asuransi Jiwasraya.

Terkait dengan usulan pansus Jiwasraya yang diusung Demokrat dan PKS, menurut Masinton, sebelum dibawa ke rapat paripurna, usulan tersebut akan terlebih dahulu dibahas dalam rapat Badan Musyawarah (Bamus) DPR. Jika nanti usulan itu dibawa ke rapat paripurna, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada para anggota dewan.

Taufik Basari, anggota Komisi III DPR dari Fraksi Partai Nasdem, mengatakan bahwa pihaknya tidak ingin meributkan antara pansus dan panja. Menurut dia, yang sekarang bekerja adalah panja. Karena itu, dia berharap semua pihak mendukung kerja-kerja panja. ”Kami fokus dengan kerja panja,” ucap dia. Dia mengatakan, yang terpenting sekarang bagaimana menyelesaikan kasus yang merugikan banyak pihak tersebut. Harus dicarikan cara agar para nasabah bisa mendapatkan uang mereka.

Diposting 25-02-2020.

Mereka dalam berita ini...

Taufik Basari

Anggota DPR-RI 2019-2024
Lampung 1

Masinton Pasaribu

Anggota DPR-RI 2019-2024
DKI Jakarta 2