Sosialisasi Asesmen Nasional, Komisi X Berharap Kemendikbud Gandeng DPR

Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan berharap Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemedikbud) menggandeng DPR RI selaku mitra kerja dalam sosialisasi Asesmen Nasional kepada masyarakat. Asesmen Nasional ini akan menjadi pengganti Ujian Nasional dan mulai diselenggarakan pada September-Oktober 2021.

Penilaian yang digunakan dalam Asesmen Nasional untuk menentukan kelulusan mengacu pada tiga poin utama, yakni Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang dirancang untuk mengukur capaian peserta didik atau siswa dari hasil belajar kognitif seperti literasi dan numerasi, Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar.

Saat Rapat Kerja dengan Mendikbud Nadiem Makarim beserta jajaran di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (20/1/2021), Putra menjelaskan, sebagai wakil rakyat yang turun langsung ke masyarakat, DPR memiliki potensi untuk menyentuh masyarakat dengan luas yang merupakan konstituen, khususnya di wilayah dapil masing-masing, sehingga dirinya berharap dalam mengedukasi masyarakat dengan kompeherensif.

“Masa reses itu tidak bisa menjelaskan secara komprehensif terkait dengan Asesmen Nasional. Jadi waktu tunggu (menjelang asesmen) yang kita miliki saat ini menurut saya harus kita gunakan sebaik-baiknya. Kita punya konstituen, dan bahkan kita punya komunikasi yang cukup luas di dapil kita masing-masing. Kita bisa menjadi bagian yang ikut menjelaskan terkait dengan 3 asesmen. Ini contohnya Mas Menteri, yang saya sampaikan saat ini terkait dengan profil pelajar-pelajar Pancasila, tentunya saya berharap setelah ada asesmen ini ada program follow up,” papar politisi Fraksi PDI-Perjuangan itu.

Di samping itu, legislator dapil DKI Jakarta I tersebut menuturkan agar Komisi X DPR RI ini dapat dilibatkan dalam pembentukan Asesmen Nasional, khususnya menyampaikan pendapat terkait elemen-elemen dari asesmen dan juga profil pelajar guna pemetaan karakter serta kondisi sekolah yang lebih baik lagi, salah satunya yakni karakter Pancasila dalam survei karakter. Dirinya berharap nilai-nilai dasar dalam poin yang terkandung dapat ditangkap pelajar dengan baik, yang dalam hal ini diantaranya kandungan dalam nilai berketuhanan yang berkeadilan sosial, berkebhinekaan, demokrasi dan nasionalisme.

“Saya harap hal-hal mendasar ini ditangkap nanti jika kita menilai pelajar kita, sehingga ada program follow up nya dengan harapan di tahun 2022-2023 kita sudah mematangkan karakter dari anak. Jadi kita sejak mereka dini itu yang ingin saya sampaikan terkait dengan survei karakter dan lainnya,” tutup Putra. 

Diposting 21-01-2021.

Dia dalam berita ini...

JP Putra Nababan

Anggota DPR-RI 2019-2024
DKI Jakarta 1