Partai Gerindra menyiapkan Ahmad Riza Patria untuk menjadi calon Gubernur (cagub) DKI Jakarta di Pilkada 2024. Apakah PKS tertarik menjadikan Riza Patria sebagai cagub DKI 2024?
"PKS belum ada pembicaraan serius tentang hal itu. Sebagai pengusung Gubernur DKI Jakarta yang sekarang, PKS sedang terus menjaga program-program beliau sampai akhir jabatan agar 'husnulkhatimah'," kata Sekretaris I Fraksi PKS DPRD DKI M Taufik Zoelkifli kepada wartawan, Kamis (28/4/2022).
Taufik mengatakan PKS tentu mendahulukan kadernya untuk maju menjadi cagub DKI pada 2024. PKS, kata Taufik, siap melanjutkan kepemimpinan Anies Baswedan di Ibu Kota.
"Kalaupun nanti PKS mengajukan cagub Jakarta 2024 (sudah bukan 'DKI' lagi ya), tentu PKS akan mendahulukan kader internal kami dulu. Banyak kader PKS yang siap untuk itu," ujarnya.
Seperti diketahui, PKS bersama Gerindra merupakan partai pengusung Anies Baswedan-Sandiaga Uno (digantikan Riza Patria) di Pilgub DKI pada 2017. Meski begitu, Taufik memastikan PKS tak menutup diri untuk bekerja bareng dengan partai lainnya.
"Tapi tentu PKS juga siap bekerja-sama, bergandengan tangan, dengan semua partai dan semua pihak pada saatnya nanti," imbuhnya.
Sekjen Gerindra Siapkan Riza Patria
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani sebelumnya berbicara soal sosok Ahmad Riza Patria sebagai kader terbaik yang siap diusung menjadi calon Gubernur DKI Jakarta pada Pilgub 2024.
Muzani menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus ranting, PAC, DPC, serta organisasi sayap partai yang telah bekerja keras memenangkan Partai Gerindra di DKI Jakarta. Menurut Muzani, berkat kerja keras semua pihak, Partai Gerindra berhasil memenangkan Pilgub DKI Jakarta dua kali berturut-turut.
"Partai Gerindra tidak akan pernah melupakan orang-orang yang telah membesarkan partai. Karena sesungguhnya partai menjadi besar atas kerja keras ranting. Atas kemenangan di Pilgub, atas nama Pak Prabowo dan Partai Gerindra saya mengucapkan terima kasih," kata Muzani dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/4).
Muzani juga meminta kader-kader Gerindra DKI mulai menyuarakan Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI 2024.
"Kita harus siapkan kader terbaik untuk diusung sebagai calon gubernur pada Pilkada DKI Jakarta 2024. Dan sosok itu saya kira ada pada Saudara Wagub, A Riza Patria. Kita harus menangkan Pilgub DKI 2024," kata Muzani.