Lily Wahid: Penyelamatan PKB Mendesak

sumber berita , 19-09-2011

Mantan Wakil Ketua Dewan Syuro Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lily Chadijah Wahid menegaskan penyelamatan PKB saat ini sudah mendesak. Bahkan, beberapa pengurus daerah sudah banyak yang menyampaikan kegelisahan.

"Penyelamatan PKB sudah mendesak. Karena apa yang terjadi sudah melenceng dari ideologi awal pendirian PKB, apalagi PKB juga terjebak dalam kasus korupsi semacam ini," ujar Lily di Jakarta, Minggu (18/9).

Oleh karena itu, Lily mengapresiasi langkah beberapa mantan tokoh PKB yang menggalang gerakan penyelamatan. "Saya menilai, langkah itu wajar saja, sebagai pihak yang masih mencintai PKB," ungkap anggota DPR RI dari Fraksi PKB itu.

Namun, lanjut Lily, pihak-pihak yang berniat untuk menyelamatkan PKB tersebut juga harus mengajak orang-orang di internal PKB, terutama yang gelisah dengan kondisi PKB saat ini. "Saya sudah beberapa kali mendapatkan sms dari teman-teman di daerah yang menyatakan kegelisahannya," ungkap Lily.

Menanggpi banyaknya SMS kegelisahan tersebut, Lily mengatakan soliditas harus dikedepankan dan jangan mendahului proses hukum. "Saya hanya menyarankan, satukan pandangan, kita tidak boleh mendahului hukum, tetapi pada saat hukum memutuskan Imin (Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar) tersangka, memang perlu ada opsi," ujar Lily. (Mad/OL-2)

Diposting 19-09-2011.