Fraksi PKS Dukung Pembangunan Taman Perdamaian di Kompleks DPR

sumber berita , 23-01-2012

Fraksi PKS mendukung rencana pimpinan MPR RI untuk membangun Taman Perdamaian yang  berlokasi di salah satu ruang hijau di dalam Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

Demikian disampaikan Sekretaris Fraksi PKS DPR Abdul Hakim kepada Jurnalparlemen.com, Senin (23/1).

"Sejauh kehadiran taman perdamaian itu memberi manfaat bagi masyarakat dan dengan biaya pembangunannya yang sewajarnya (boleh saja). Hal ini sangat penting agar tidak melukai perasaan masyarakat," ujar Hakim.

Sebelumnya, Ketua PP Muhamadiyah yang juga Ketua Pelaksana Peringatan Hari Perdamaian Din Syamsuddin pada pekan lalu bertemu dengan Pimpinan MPR, menyampaian akan pelaksanaan kegiatan ini di dalam negeri yang akan berlangsung 5 Februari 2012.

Kegiatan tersebut akan diisi dengan aksi penanaman pohon dan orasi singkat dari perwakilan tokoh lintas agama, dengan keynote spiker Ketua MPR Taufiq Kiemas yang akan berlangsung Gedung MPR RI.

Dalam pertamuan itu Din menyampaikan, rencana untuk membangun Taman Perdamaian sebagai bagian dari kegiatan peringatan hari perdamaian itu. Din mengusulkan lokasi pembangunan taman perdamaian itu di areal taman Monas atau di Kompleks Parlemen Senayan.

Pertimbangannya, kedua lokasi itu sebagai lokasi yang memiliki sejarah penting bagi perjuangan bangsa ini. Saat itu pun secara lisan Taufiq Kiemas meminta pembangunan Taman Perdamaian itu dapat dilaksanakan di area Kompleks Parlemen Senayan.

Hakim mengatakan, PKS tidak mempermasalahkan pembangunan taman itu akan dilaksanakan di area kompleks di Monas atau salah satu sudut ruang hijau di Kompleks Parlemen Senayan.

"Karena sesungguhnya ke dua lokasi menjadi simbol sejarah penting dalam perjalan bangsa ini. Namun kalau sudah ada keputusannya, itu akan dibangun di Kompleks Parlemen Senayan, kita akan dukung saja," tegas anggota Dewan dari dapil Lampung ini.

Lebih lanjut Hakim mengatakan, Taman Perdamaian yang akan dibangun itu bukan sekadar sebuah simbolis, tetapi mampu memberikan edukasi.

"Sehingga taman itu harus menjadi insparasi bagi kesadaran masyarakat akan pentingnya membangun kesadaran tinggi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara ini, dengan mengedepankan persatuan dan ke utuhan bagsa, dengan mengedapankan penyelesaian sebuah permasalahan lewat musyawarah, hukum dan cara-cara damai atau tidak dengan kekerasan," pungkasnya.

Diposting 24-01-2012.

Dia dalam berita ini...

Abdul Hakim

Anggota DPR-RI 2009-2014 Lampung II
Partai: PKS