Penghapusan Retribusi Puskesmas - Kunjungan Masyarakat Meningkat 300%

sumber berita , 30-03-2012

Dihapusnya biaya pelayanan kesehatan masyarakat seharga Rp4.000 di Puskesmas Kota Cirebon mengakibatkan lonjakan jumlah pasien mencapai 300%.

Meningkatnya jumlah kunjungan itu berlaku sejak Februari lalu. Sebelumnya, tingkat kunjungan puskesmas di Kota Cirebon hanya 90-300 orang/hari, tapi setelah penghapusan retribusi jumlahnya meningkat menjadi sekitar 150-600 orang/hari. Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Edy Sugiarto mengatakan, sejak penghapusan retribusi itu jumlah pasien yang datang ke puskesmas meningkat hingga 300%.

Meningkatnya jumlah tersebut dikhawatirkan dapat memengaruhi biaya operasional puskesmas. “Karena masyarakat tahu pemeriksaan di puskesmas sekarang gratis,mereka akhirnya berbondong- bondong memeriksakan diri,” beber dia kemarin. Dia mengungkapkan, fenomena ini sebenarnya kurang tepat. Sebab, kata dia, puskesmas seharusnya lebih berperan dalam pencegahan penyakit dibanding mengobati.

Terpisah,anggota pansus retribusi DPRD Kota Cirebon Ahmad Azrul Juniarto mengatakan, retribusi puskesmas dapat ditarik kembali jika perda retribusi pelayanan jasa umum selesai dievaluasi Kementerian Keuangan.

Diposting 30-03-2012.

Dia dalam berita ini...

Ahmad Azrul Zuniarto

Anggota DPRD Kota Cirebon 2009-2014 Kota Cirebon 1
Partai: PKS