Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Panja Pinjam Pakai Kawasan Hutan Datangi PT Inco

sumber berita , 12-12-2010

Panja Pinjam Pakai Kawasan Hutan (PPKH) Komisi IV mendatangi perusahan tambang PT Inco di Sorolako, Sulawesi Selatan. "Kami baru saja pulang mengunjungi perusahaan tambang PT Inco yang izinnya masih dalam proses," ujar anggota komisi IV dari Fraksi Partai Demokrat Sri Hidayati kepada Jurnalparlemen.com, Sabtu (11/12). 
 
Kehadiran panja PPKH ke kawasan tambang untuk menindaklanjuti Rapat dengar pendapat dengan Kementerian Kehutanan bahwa ada 13 perusahaan tambang yang dipersoalkan perizinannya. Ke-13 perusahaan tambang tersebut melakukan eksplorasi dan eksploitasi di kawasan hutan lindung yang akan merusak lingkungan. Sebagai konsekuensi dari belum keluar izin, maka tidak ada PNBP(penerimaan negara bukan pajak) yang masuk ke Kementerian Kehutanan. 
 
ke-13 perusahaan tersebut adalah PT Weda Bay (Maluku Utara), PT Sorikmas Mining (Sumatera Utara), PT Gag Nikel (Papua), PT Interec Sacra Raya (Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan), PT Peltsar Tambang Kencana (Kalimantan Selatan), PT Aneka Tambang Mandiri (Kalimantan Timur), PT Natarang Mining (Lampung), PT Aneka Tambang (Sulawesi Tenggara), PT Kariman Granit (Kepulauan Riau), PT Nusa Halmahera (Maluku Utara), PT Inco (Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara) dan PT Freeport (Papua). 

Diposting 14-12-2010.

Dia dalam berita ini...

DPR-RI 2009 Jawa Barat III
Partai: Demokrat