Komitmen penghematan anggaran oleh pemerintahan Jokowi-JK tampaknya belum menjalar di DPRD Sulut. Anggota DPRD Eddyson Masengi menyarankan kunjungan kerja dapat disiasati dengan mengoptimalkan teknologi internet.
“Kalau cuma konsultasi aturan atau undang-undang tanya om Google, tidak harus berangkat berjamaah ke Jakarta memboroskan uang rakyat”, tukas Masengi kepada BeritaManado.com, Minggu (2/11/2014).
Sependapat dengan Masengi, pengamat politik Taufik Tumbelaka mengingatkan komitmen penghematan anggaran dengan mengurangi agenda kunjungan kerja akan mengembalikan kepercayaan rakyat.
“Pengalaman lalu kunjungan kerja menjadi salah-satu sebab penurunan kepercayaan rakyat kepada lembaga legislatif. DPRD periode baru ini bisa memperbaiki dengan cara mengurangi kunjungan kerja keluar daerah”, tukas Tumbelaka.