Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

DPRD Sumut Jadwalkan Paripurna Hak Interpelasi 20 April

sumber berita , 24-03-2015

DPRD Sumut akhirnya menjadwalkan paripurna pengajuan hak interpelasi pada 20 April 2015. Jadwal paripurna interpelasi tersebut ditentukan dalam rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Sumut yang berlangsung alot dan dihujani interupsi dari kalangan dewan,  di gedung dewan Jalan Imam Bonjol Medan, Senin (23/3).

Anggota Banmus DPRD Sumut dari Fraksi Partai Demokrat,Muhri Fauzi Hafiz saat dikonfimasi wartawan membenarkan, jadwal paripurna interpelasi terhadap Gubsu pada 20 April 2015.Muhri Fauzi juga tidak menampik dalam rapat Banmus tersebut berlangsung alot karena terjadi pro dan kontra perlu tidaknya segera dijadwalkan paripurna interpelasi.

"Benar 20 April dan penetapan tersebut berlangsung alot hingga akhirnya divoting. Tapi pada tanggal 20 April nanti masih paripurna awal internal interpelasi,yang belum menghadirkan Gubsu Gatot Pujo Nugroho,"kata Muhri Fauzi saat ditanya wartawan usai dirinya mengikuti rapat Banmus.

Disebutkan,rapat Banmus tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRDSU HT Milwan dan Zulkifli Effendi Siregar.  Muhri mengaku bersyukur telah dijadwalkannya paripurna interpelasi terhadap Gubsu."Sebagai pribadi. seorang wakil rakyat, saya bersyukur paripurna interpelasi dijadwalkan.Sebab paripurna interpelasi ini sudah ditunggu kalangan masyarakat,yang menginginkan terjadinya perbaikan di Provinsi Sumatera Utara,"kata wakil rakyat asal pemilihan Kabupaten Langkat dan Kota Binjai ini.

Dia mengaku yakin paripurna interpelasi akan berlangsung sukses hingga menghadirkan Gubsu."Kita optimis paripurna berlangsung solid dan sejumlah anggota dewan akan semakin bertambah nantinya yang mendukung interpelasi,meskipun dikabarkan Fraksi Partai Gerindra sudah menarik dukungan,"katanya.

Sebelumnya, Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Sumut, H.Nezar Djoely mengatakan hasil rapat pimpinan dewan dengan alat kelengkapan dewan memutuskan pada tanggal 7 April 2015 rapat pimpinan dewan dengan pimpinan fraksi guna menyikapi agenda dan penentuan jadwal interpelasi terhadap Gubsu."Intinya pimpinan dewan menyetujui interpelasi segera di paripurnakan, tapi harus dilakukan terlebih dahulu rapat pimpinan dewan dengan pimpinan fraksi, demi terjadinya kesepakatan bersama di kalangan anggota dewan dari semua fraksi,"katanya.

Desak Interpelasi

Di tempat terpisah, Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Japorman Saragih mendesak kalangan anggota dewan segera menggelar paripurna interpelasi Gubsu. Dia juga mengimbau kalangan anggota dewan tidak ragu-ragu menggunakan hak interpelasi terhadap Gubsu. "Paripurna interpelasi perlu segera dipercepat, agar ada kepastian di masyarakat yang selama ini sudah menunggu dan berharap besar kepada para wakil rakyatnya. Sebab jika tidak masyarakat akan menaruh curiga bahkan tidak percaya lagi kepada wakil rakyatnya,"katanya.

Japorman mengaku PDI Perjuangan akan berada di garda terdepan dalam menyikapi dan menyahuti aspirasi rakyat."Termasuk pengajuan hak interpelasi terhadap Gubsu ini agar disikapi dan direspon segera oleh para wakil rakyat kita,"katanya.

Dia menegaskan saat ini partainya masih memberikan kebebasan kepada seluruh anggota dewan dari Fraksi PDI Perjuangan menyikapi pengajuan interpelasi."Namun jika nanti interpelasi sudah diparipurnakan dan hasil kajian dari materi interpelasi sudah benar-benar dibahas di tingkat partai, maka selanjutnya akan ada intruksi khusus yang harus diikuti. oleh seluruh anggota Fraksi PDI Perjuangan,"katanya.

Dia berharap kepada pimpinan dewan agar segera memparipurnakan dan mengirimkan berkas materi interpelasi yang telah disampaikan oleh para pengusul interpelasi."Sehingga materi interpelasi yang disampaikan tersebut bisa segera kita pelajari demi memutuskan sikap selanjutnya bagi Fraksi PDI Perjuangan,"katanya.

Menurutnya Gubsu Gatot Pujo Nugroho juga dikabarkan sudah siap menghadapi interpelasi digulirkan kalangan anggota dewan."Kalau Gubsu sendiri sudah siap menghadapi interpelasi kenapa dewan masih ragu-ragu mempercepatnya, "sebutnya.

Diposting 24-03-2015.

Dia dalam berita ini...

Muhri Fauzi Hafiz

Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara 2014