DPR Khawatir Operasi Penangkapan Ikan Legal Berangsur Mati

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti diminta membatasi penangkapan kapal ikan ilegal di perairan Indonesia. Pasalnya, tidak semua pengusaha penangkapan ikan ilegal. Namun, karena masalah teknis seperti kelalaian tidak membawa dokumen ikut terjaring operasi penangkapan ikan ilegal.

 

"Saya khawatirkan penangkapan ikan secara legal ini berangsur mati, karena ikut terjaring dan mereka lebih banyak merugi," tutur Ketua Komisi IV DPR, Edhy Prabowo  seperti dilansir RMOLJabar.Com, Selasa (14/7). 

 

Ia justru berharap kepada menteri KKP, penangkapan ikan ilegal lebih ditata rapi, dan jika ada pengusaha yang tidak benar maka harus ditindak tegas dengan tidak diberikan izin operasi.

 

"Dengan begitu, kita berharap dapat meningkatkan produksi ikan di Indonesia, karena sektor penangkapan ikan sangat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia sampai 8-10 persen," paparnya.

Diposting 15-07-2015.

Dia dalam berita ini...

Edhy Prabowo

Anggota DPR-RI 2014
Sumatera Selatan I