Tingkatkan Pengawasan Sumber Daya Laut

sumber berita , 25-02-2011

Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Aji Sofyan Alex meminta kepada Dinas Perikanan dan Kelautan (DPK) Kaltim untuk lebih aktif dan meningkatkan kembali pengawasan sumber daya kelautan di wilayah Kaltim.


Menurutnya kinerja DPK masih kurang dalam hal melakukan pengawasan hasil perikanannya yang ada di wilayah Kaltim sehingga hasil perikanan daerah ini dengan mudah diambil begitu saja oleh daerah lain.


Dengan itu dia pun berharap agar DPK kembali meningkatkan pengawasan sebagai upaya untuk tetap menjaga kekayaan sumber daya kelautan di laut Kalimantan serta untuk menghindari pencurian sumber daya laut dari pihak atau Negara lain. Karena dari berbagia laut yang ada di Nusantara hanya sisa Laut Kalimantan saja yang masih memiliki kekayaan alam berupa ikan yang berlimpah.


"Ada baiknya dan memang perlu agar ditingkatkan kembali pengawasan untuk menjaga sumber daya dan hasil laut kita. Karena selama ini sepertinya pengawasan sumber daya alam kelautan ini kurang. Terbukti masih banyak Negara lain yang mencuri hasil laut kita," ujarnya.


Upaya untuk kembali meningkatkan pengawasan itu sambung dia, bisa dilakukan dengan bekerja sama dengan pihak terkait seperti polisi air. Sebab kata dia, tentunya kita tidak ingin hasil kekayaan laut Kalimantan dinikmati daerah lain tanpa adanya kontribusi besar bagi masyarakat daerah ini. Oleh sebab itu, sumber daya laut masyarakat Kalimantan harus terus dilindungi dan dijaga karena itu merupakan aset ekonomi masyarakat daerah.


Selain itu, demi tetap melestarikan sumber daya laut dan mensejahterakan para nelayan di Kaltim, Politisi PDIP ini mengimbau agar para nelayan diberi pembinaan dengan diarahkan untuk membeli kapal-kapal besar agar dapat menghasilkan ikan yang lebih banyak dengan cara kredit dan dibantu dengan kebijakan pemerintah.


"Tapi jika para nelayan kecil tidak mampu untuk membeli kapal besar, bisa kita usahankan untuk membantu dengan memperbaiki kapal-kapal kecil mereka yang mengalami kerusakan," imbaunya.

Diposting 25-02-2011.

Dia dalam berita ini...

Aji Sofyan Alex

Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur 2009-2014 Kalimantan Timur 3
Partai: PDIP