Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Hadiri Sidang APPF ke-24, Delegasi Parlemen RI Tiba di Vancouver

Delegasi anggota parlemen Republik Indonesia tiba di Vancouver, Kanada, Sabtu (16/1) waktu setempat, atau Minggu (17/1) Waktu Indonesia Barat (WIB). Kehadiran mereka untuk mengikuti Forum Parlemen Asia Pasifik (APPF) ke-24 yang dihadiri parlemen dari 27 negara.

Delegasi Parlemen Indonesia berjumlah tujuh orang, yang dipimpin Wakil Ketua DPR Fadli Zon. Para anggotanya adalah Ketua BKSAP DPR Nurhayati Ali Assegaf (Fraksi PD), Wakil Ketua BKSAP Teguh Juwarno (PAN), Hanafi Rais (PAN), Andika Pandu Puragabaya (Gerindra), Irine Yusiana Roba Putri (PDIP), dan Dwi Aroem Hadiatie (Golkar). Mewakili DPD, hadir Wakil Ketua DPD Farouk Muhammad.

Kedatangan delegasi parlemen Indonesia itu disambut oleh Dubes RI untuk Kanada, Teuku Faizasyah, bersama personel Konjen RI di Vancouver.

Acara sidang APPF ke-24 sendiri akan dilaksanakan secara resmi sejak Senin (19/1) waktu Kanada, di Hotel Westin, Vancouver. Hari ini, delegasi parlemen dari berbagai negara mulai berdatangan ke salah satu kota terbesar di Provinsi British Columbia itu.

Menurut Wakil Ketua DPR, Fadli Zon, Indonesia pernah menjadi tuan rumah APPF di tahun 2006. Sebagai salah satu negara pendiri forum yang dibentuk tahun 1993 itu, Indonesia terbiasa menjadi salah satu yang paling aktif.

"Di sini, kita akan membicarakan isu-isu aktual menyangkut politik dan keamanan, masalah ekonomi, dan budaya," jelasnya.

Dilanjutkan Fadli, APPF Tahun ini diawali forum parlemen perempuan yang diinisiasi Indonesia.

Diposting 18-01-2016.

Mereka dalam berita ini...

Dwie Aroem Hadiatie

Anggota DPR-RI 2014
Lampung I

Farouk Muhammad

Anggota DPD-RI 2014
Nusa Tenggara Barat

Andika Pandu Puragabaya

Anggota DPR-RI 2014
DI Yogyakarta

A. Hanafi Rais

Anggota DPR-RI 2014
DI Yogyakarta

Teguh Juwarno

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Tengah IX