Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Setya Novanto Tiba-tiba Absen di Pembukaan Masa Sidang DPR, Ada Apa?

sumber berita , 16-08-2017

Ketua DPR Setya Novanto tidak hadir membacakan pidato pembukaan rapat paripurna I tahun sidang 2017-2018. Dia absen dengan alasan kurang sehat. Adapun pidato pembukaan rapat paripurna tersebut digantikan wakilnya, Fadli Zon.

"Sebelum memulai rapat paripurna, perlu kami informasikan bahwa saudara Ketua DPR RI pada sidang ketiga hari ini berhalangan hadir karena kurang sehat. Tadi sudah dua kali dalam sidang, hadir," ujar Wakil Ketua DPR Fadli Zon di Gedung Kura-kura, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8).

Sementara dari data yang tercatat Kesekretariatan DPR, sebanyak 477 anggota dewan hadir dalam pidato pembukaan masa sidang itu.

Dari pantauan JawaPos.com, pagi tadi Novanto hadir dalam dua acara tahunan yang diselenggarakan MPR, DPR, dan DPD. Dia tampak hadir menggunakan jas hitam dengan dasi merah saat menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo dan wakilnya, Jusuf Kalla.

Bahkan, dia sempat berfoto bersama presiden dan wakilnya itu. Novanto tampak mengikuti agenda pertama yakni sidang tahunan MPR. Begitu pula sidang bersama DPR dan DPD.

Bahkan tadi dia tampak berbincang dengan Ketua DPD Oesman Sapta dan Ketua Fraksi Partai NasDem Johnny G Plate, di sela-sela waktu menunggu sidang bersama DPR dan DPD.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya publik protes jikalau Novanto berpidato dalam pembukaan rapat paripurna yang dihadiri Jokowi hari ini.

Pasalnya, Novanto telah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi e-KTP yang merugikan negara Rp. 2,3 triliun.

Diposting 18-08-2017.

Mereka dalam berita ini...

Oesman Sapta

Anggota DPD-RI 2014
Kalimantan Barat

Fadli Zon

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Barat V

Johnny G.Plate

Anggota DPR-RI 2014
Nusa Tenggara Timur I

Setya Novanto

Anggota DPR-RI 2014
Nusa Tenggara Timur II