9 Caleg DPR RI Dapil Jabar VIII Diprediksi Lolos ke Senayan

Indonesia Politica Studies, lembaga survei elektabilitas Calon Legislatif (Caleg) melakukan survei pada 1 - 9 April 2019 dan menemukan sembilan nama Caleg DPR RI periode 2019-2024 yang populer di daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat 8 (Kota Cirebon, Kab. Cirebon dan Kab. Indramayu).

"Di survei ini kami menggunakan metode multistage random sampling dengan 800 responden. Margin of error dalam survei sebesar plus-minus 4,7% pada tingkat kepercayaan 92%," ujar Andyto Pratama, Direktur Eksekutif Politica Studies pada keterangannya di Jakarta, Jumat (12/4/2019).

Sembilan nama tersebut adalah Dedi Wahidi (PKB), Anggawira (Gerindra), Yoseph Umar Hadi (PDIP), Daniel Mutaqien (Golkar), Nurul Qomar (NasDem), Netty Prasetiyani (PKS), Andri Kusuma (PAN), Sudiro Asno (Hanura), dan Herman Khaeron (Demokrat).

"Dalam pemilihan kesembilan nama tersebut, kami tidak melihat berdasarkan survei elektabilitas. Namun kami kolaborasikan dengan bagaimana popularitas caleg tersebut dalam percakapan media sosial, jumlah followers, dan pemberitaan media online. Jadi ada dua indikator gabungan antara survei offline dan online," lanjut Andyto.

Hasil survei ini merupakan sebuah prediksi yang dapat terus berubah sampai nanti menjelang Pemilu 17 April 2019.

Diposting 15-04-2019.

Mereka dalam berita ini...

E. Herman Khaeron

Anggota DPR-RI 2019-2024
Jawa Barat 8

Sudiro Asno

Caleg DPR-RI 2019-2024
Jawa Barat 8

Andri W. Kusuma

Caleg DPR-RI 2019-2024
Jawa Barat 8

Netty Prasetiyani

Anggota DPR-RI 2019-2024
Jawa Barat 8

Nurul Qomar

Caleg DPR-RI 2019-2024
Jawa Barat 8