Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Ketua DPRD Yakin APBD-P DKI Bisa Diselesaikan Kurang dari Dua Minggu

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta yakin bisa selesaikan pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2019. Meskipun, sisa kepengurusan anggota dewan tinggal dua minggu.

"Ya, semua kalau fokus juga selesai," ucap Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, kepada wartawan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (12/8/2019).

Bagi Prasetio, meski hanya menyisakan waktu kepengurusan sampai 25 Agustus 2019, pembahasan tidak akan mengurangi kualitas. Pembahasan APBD-P lebih gampang dibanding pembahasan APBD.

"Siapa bilang (akan ada masalah), APBD-P kan sedikit nggak seperti murni (APBD). Apa yang kurang apa yang tambah. Itu saja yang dipertanyakan," ucap Prasetio.

Saat ini, DPRD bersama dengan eksekutif sedang membahas Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) dan Prioritas Plafon anggaran Sementara (PPAS). Setelah pembahasan itu selesai, akan ditetapkan APBD-P 2019 di Rapat Paripurna.

Menurut Prasetio saat ini pembahasan masuk di komisi-komisi terkait. Hasil dari komisi akan dibawa ke Badan Anggaran (Banggar).

"Pembahasan dilanjut di pembahasan komisi. Karena semua kita melihat, apa yang ditambah. Tadi Kita lihat ada beberapa secara global permasalahan seperti pajak, masalah parkir, masalah penyerapan tanah. Ini kan banyak sekali, hampir beberapa triliun yang belum terserap, mau dikurangin. Nah ini yang kita melihat komisi ini, nanti di korek," kata Prasetio.

Diposting 13-08-2019.

Dia dalam berita ini...

Prasetio Edi Marsudi

Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta 2014