Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Wagub DKI Pertimbangkan Usul DPRD Truk Lewat Sekitar JIS Dibatasi

Komisi E DPRD DKI Jakarta meminta Pemprov membatasi operasional kendaraan berat yang melintasi kawasan sekitar Jakarta International Stadium (JIS). Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan pihaknya bakal mempertimbangkan usulan itu.

"Masukannya akan kami perhatikan, pertimbangkan, ya," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (21/4/2022).

Riza memandang berbagai aspek perlu diperhatikan untuk menerapkan pembatasan di jalanan sekitar kawasan JIS, mengingat jalanan ini kerap dilewati oleh kendaraan besar.

"Tentu semua diperhatikan kualitas, kemampuan, kekuatan jalan karena memang di daerah situ hari-hari memang 24 jam truk lewat situ ya," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Komisi E DPRD DKI Jakarta menyoroti banyaknya truk maupun kendaraan berat yang membahayakan pengguna jalan di sekitar Jakarta International Stadium (JIS). Karena itu, DPRD DKI meminta Pemprov memberlakukan jam operasional bagi kendaraan berat yang melintas di sekitar kawasan JIS.

"Hanya satu catatan Komisi E, supaya traffic diperbaiki. Jalanan di sekitar sini diperbaiki, karena saya lihat masih banyak truk yang masuk, ini kurang elok. Bisa berdampak jalanan cepat rusak. Harapannya bisa diatur jamnya, saya rasa itu bisa lebih baik," kata Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Iman Satria melalui keterangan tertulis, Rabu (20/4).

Iman mengaku khawatir apabila sepanjang hari kawasan JIS dilewati truk-truk besar, jalanan sekitar menjadi rusak dan berlubang serta dapat membahayakan pengguna jalan.

"Apalagi usai diresmikan dan dibuka untuk umum, JIS yang merupakan ikon Jakarta bukan hanya sebagai sentra sport saja, namun digadang-gadang akan menjadi salah satu destinasi wisata Ibu Kota," ujarnya.

Dengan pemberlakuan jam operasional truk, Iman meyakini seluruh masyarakat yang ingin berkunjung ke JIS bisa lebih nyaman dan juga dapat meminimalkan kemacetan. Selain itu, dia berharap stadion yang berada di tengah-tengah pemukiman warga ini bisa menjadi penggerak roda perekonomian wilayah sekitar.

Diposting 22-04-2022.

Dia dalam berita ini...

Iman Satria

Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta 2019-2024